Selamat datang di blog SIV 034. Karya-karya dalam blog ini dibuat untuk mensukseskan SMANEKA ICT VAGANZA 2010.

Minggu, 17 Januari 2010

BSE : Terima Kasih Depdiknas....


Harga buku pelajaran mahal, Kalau nggak bisa beli, bagaimana? (Fotokopi, donk). Padahal kan, buku pelajaran itu perlu banget buat menunjang belajar kita. Terus, gimana dong, solusinya?

Tenang, sekarang pemerintah (Depdiknas) telah mengadakan program Buku Sekolah Elektronik. Nggak perlu lagi repot-repot fotokopi segala (yang jelas melanggar hukum, sebenarnya).

BSE, atau Buku Sekolah Elektronik. Salah satu dari program Depdiknas untuk E-Pembelajaran. BSE bertujuan menyediakan buku-buku sekolah yang telah terstandardisasi yang bisa diunduh (di-download) langsung dari situs BSE secara gratis. BSE membeli hak cipta buku dari penerbit dan menyediakannya untuk umum, dan bebas difotokopi, dicetak, dan dijual sesuai harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan.

Program BSE diadakan untuk menanggapi keluhan masyarakat tentang mahalnya harga buku pelajaran, dan mengantisipasi pembajakan (misalnyaq difotokopi). Dengan BSE, buku-buku pelajaran sekolah yang bermutu bisa didapatkan dengan harga murah, bahkan gratis.

BSE, Solusi Mahalnya Buku Sekolah

Rata-rata kita, apabila tidak bisa membeli buku sekolah, pasti fotokopi. Padahal fotokopi ini melanggar hukum, yakni UU Hak Cipta. Nah, sebagai solusi, BSE menyediakan ratusan buku sekolah elektronik yang bebas di-download secara gratis, dan tentunya tidak melanggar hukum. Jangan khawatir, buku-buku elektronik tersebut, walaupun gratis, telah memenuhi standar mutu BSNP (Badan Standar Nasional Pendidikan). Jadi, pastinya buku-buku tersebut jelas berkualitas.

Selain itu, BSE ini juga ramah lingkungan. Kita tetap bisa membaca buku tanpa perlu menebang ratusan pohon lagi di hutan (buat kertas, maksudnya). Alhamdulillah, kini kita bisa menikmati buku sekolah dengan gratis, tanpa bayar. Rakyat “miskin” pun bisa menikmati buku sekolah berkualitas, tanpa khawatir dengan biaya membeli buku yang bisa membuat kita merogoh kocek lebih "dalam". Satu kata saja, TERIMA KASIH DEPDIKNAS....

“Karya ini dibuat untuk mensukseskan SMANEKA INFORMATICS VAGANZA 2010.”


Referensi :
Website BSE, http://bse.depdiknas.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright© ICT 4 Education